About

Sekilas Info
Aidil's Blogger adalah situs blog yang memberikan informasi tentang artikel, tutorial, dan apa pun yang bisa bermanfaat bagi anda para pembaca. Aidil's Blogger memberikan kemudahan bagi anda untuk memahami seputar informasi, artikel, tutorial, dan lainnya dengan bahasa yang sederhana dan mudah dimengerti oleh banyak orang.

Selain memberikan informasi, Aidil's Blogger memberikan file-file yang dibutuhkan yang bisa anda download. Baik itu soal-soal ujian, file tutorial android, hack games, dan lain sebagainya. Semoga sangat membantu bagi anda semua para pembaca.

Jika anda para pembaca belum memahami apa yang saya sampaikan atau ada yang dikeluhkan, anda bisa memberi keluhan di komentar postingan di blog saya. Atau, bisa juga memberi keluhan di chatbox yang telah saya sediakan. Kalau saya tidak sibuk di real life, insya allah saya akan bantu.

Pemilik Aidil's Blogger

Perkenalkan, nama saya Muhammad Aidil Pahlevi. Saya tinggal di Kota Binjai, Sumatera Utara. Saya pemilik Aidil's Blogger. Kalau ingin menghubungi saya, atau ingin jauh mengenal saya bisa lihat akun saya di contact atau menu kontak di menu blog.

Aidil's Blogger saya buat pada tahun 2012 dan hanya keisenganku saja dulu. Awalnya tugas dari sekolah waktu SMA, dan Aidil's Blogger hanya diisi dengan hal yang sangat sederhana. Dan mulai saat ini, saya berpikir, dari pada blog terbengakalai begitu saja, lebih baik saya kelola semampu saya dan mulai menulis artikel. Saya pun mulai belajar blogging secara otodidak. Mulai mengelola template, memasang Widget, mengoptimasi tampilan blog agar diterima SERP, dan membuat aritkel sesuai SEO.

Alhamdulillah, kini Aidil's Blogger diterima Google Adsense. Saya pun makin semangat dalam memperbaiki kekurangan di Aidil's Blogger. Para pembaca juga perlu memerhatikan apa yang kurang di Aidil's Blogger. Agar blog ini akan lebih baik dan lebih bermanfaat lagi bagi para pembaca.

Penutup
Demikianlah tentang Aidil's Blogger. Saya berharap Aidil's Blogger bisa menjadi situs blog yang bermanfaat dan diminati banyak orang. Terima Kasih :D